Integritas
data adalah menjamin konsistensi data terhadap semua konstrain yang
diberlakukan terhadap data tersebut, sehingga memberikan jaminan keabsahan data
itu sendiri. Tujuannya adalah menjaga data agar data yang tidak valid tidak
masuk ke database. Menjaga konsistensi data pada relasi keterkaitan antar
tabel.
Jenis-jenis
Integritas Data :
·
Domain
integrity (Integritas jangkauan nilai)
Tidak ada item data
yang melanggar jangkauan nilai di tiap kolom data.
·
Integrity
Entity (Integritas Entitas)
Tidak ada baris data
duplikat dalam satu tabel.
·
Integrity
Referential (Integritas acuan)
Menjaga relasi atau
korespondensi antar tabel.
·
Redudant
Data Integrity (Integritas Data Antar Tabel)
Data di sebuah tabel
tidak berulang di tabel lain.
·
Bussiness
Rule Integrity (Integritas Aturan Nyata)
Data di suatu tabel
harus memiliki nilai yang layak dan dapat diterima ditempat sistem basis data
itu diterapkan. Integritas jenis ini bersifat kasuistis, artinya sangat bergantung pada jenis data, lokasi,
lingkungan, dan waktu penerapan basis data.
·
Membuat
Constraint
Constraint merupakan suatu aturan yang
membatasi jenis data yang diijinkan untuk dimasukkan ke dalam tabel.
Constraint Classification (Tipe-tipe
Constraint) :
·
PRIMARY KEY Constraint
Berguna untuk
menspesifikasikan kolom dalam tabel. Tidak boleh kosong dan harus unik, untuk
menghubungkan satu tabel dengan tabel lain.
·
FOREIGN
KEY Constraint
Digunakan untuk menspesifikasikan
kolom foreign key pada suatu tabel. Foreign Key digunakan untuk menghubungkan
dua tabel. Kolom foreign key adalah kolom atau kombinasi beberapa kolom dalam
suatu tabel yang selalu merujuk pada kolom primary key pada suatu tabel.
·
UNIQUE
Constraint
Digunakan untuk
menjamin bahwa data pada suatu kolom atau beberapa kolom tidak diijinkan sama.
·
CHECK
Constraint
Digunakan untuk
membatasi suatu nilai pada kolom dengan nilai tertentu yang diijinkan masuk.
·
DEFAULT
Constraint
Merupakan atribut
opsional yang digunakan untuk memberikan suatu nilai tertentu pada suatu kolom
jika kolom tersebut tidak dimasukkan suatu data.
·
NOT
NULL
Digunakan untuk menjamin tidak ada
nilai null (kosong) yang muncul pada suatu kolom tertentu sehingga bila tidak
mengisikan nilai pada kolom tersebut maka akan muncul error.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar